Rabu, 27 Maret 2013

Cara Membuat Sitemap XML Otomatis Update

Kali ini saya akan memberi ssegelincir informasi mengenai Cara Membuat Sitemap XML Otomatis Update | Cara Membuat peta situs xml | Fungsi peta situs xml dalam SEO| Situs pembuat layanan xml | layanan gratis pada situs2 sitemapxml.com ini hanya dapat membuat sitemap dengan jumlah 500 URL didalamnya, selain itu tidak update otomatis, jadi jika Anda menambahkan konten baru ke situs Anda, Anda juga harus memperbarui sitemap secara manual. Jika ingin unlimited dan update otomatis, Anda harus membayar. Tapi Anda tidak perlu khawatir selama server web Anda mendukung PHP karena ada script PHP memungkinkan Anda membuat Sitemap XML yang bisa update otomatis dan tentunya dengan jumlah URL yang tidak dibatasi. Mungkin ini adalah solusi yang lebih baik daripada menggunakan layanan gratis yang saya sebutkan diatas.
Membuat XML sitemap dengan PHP ini sudah saya coba sendiri di situs WAP download yang saya miliki. Jika Anda juga ingin mencobanya, berikut ini saya bagikan script serta cara penggunaannya:
  1. Pertama, download sitemap.zip.
  2. Ekstrak dan upload ke hosting Anda. Tepatnya di directory utama situs Anda, misalnya /public_html
    Catatan : Dalam sitemap.zip tersebut ada 4 file, yaitu: 404error.txt, sitemap.php, sitemap.xml, dan sitemap_temp.xml .
  3. Tambahkan baris ini di .htaccess
    RewriteRule (.*)\.xml(.*) $1.php$2 [nocase]
  4. Terakhir, akses http://url-situs-anda/sitemap.php dan dalam beberapa saat seluruh URL (publik) situs Anda akan ditambahkan ke sitemap.xml.
Setelah menambahkan file atau konten baru di situs Anda, pastikan Anda mengakses http://url-situs-anda/sitemap.php agar URL halaman barunya ditambahkan ke sitemap. Jika Anda tidak ingin melakukan itu dan ingin sitemap terupdate otomatis, jalankan sitemap.php tersebut dengan Cron Jobs.
INFO : http://url-situs-anda ganti dengan alamat/domain situs Anda.
Itu tadi cara membuat sitemap XML update otomatis dengan PHP. Jangan lupa untuk menambahkan sitemap.xml Anda ke Google Webmasters Tools untuk mengoptimalkan SEO situs Anda. Semoga bermanfaat.

Pencarian ke Artikel ini:

script html membuat sitemap,script update otomatis di php,script update otomatis,script php update data ke server otomatis,script php jam otomatis,cara buat search engine dengan script php,peta dengan php gratis,mendaftarkan url ke google webmaster tools dengan cron job,membuat sitemap dengan php,membuat header ganti otomatisdengan php

Tidak ada komentar:

Posting Komentar