Rabu, 12 Juni 2013

Cara Membuat Artikel Postingan Bekualitas SEO Friendly

SitusTopInfo - Menggali lebih dalam tentang Tips dan Tricks SEO. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari trik SEO kita tidak perlu tergesa-gesa melalukan hal yang sulit, karena hal yang mudahpun belum tentu bisa kita ketahui dan kita lakukan. Seperti yang sering dilakukan saat ngeblog yaitu memposting artikel, hal ini memang sepele dan biasa saja, tapi dari hal sepele inilah yang dapat memberikan keuntungan yang besar bagi sebuah blog.
Jika anda fokus pada Search Egine dan Google Pagerank, anda harus Menerapakan Riset Keyword dan Penulisan Artikel Yang Berkualitas Setandar SEO. Riset keyword memang sangat berperan juga dalam meningkatkan trafik pagerank dan SEO, maka dari itu silahkan baca lebih lengkap di artikel Cara Riset Keyword di Google Adwords
Jika anda sudah menentukan sebuah keyword atau kata kunci dari hasil riset keyword, maka sekarang mulai untuk tata cara membuat sebuah artikel yang berkualitas dan standar SEO.

Inilah faktor-faktor penting membuat sebuah artikel berkualitas dan Standar SEO.
1. Menentukan Judul Artikel
Tahap pertama adalah menentukan judul artikel. Pastikan judul ini mengandung kata kunci yang terpenting di dalam artikel. Panjang judul artikel sebaiknya sekitar 5-7 kata saja, karena semakin panjang akan semakin berkurang kerapatan kata kunci di dalamnya. Kalau mau membuat judul artikel heboh sebaiknya jangan sampai mengorbankan kata kunci di dalamnya. Sebagai contoh, jika judul artikelnya "Harga Blackberry Turun Lagi" cukup diubah menjadi "Waw! Harga Blackberry Turun Lagi".
2. Memilih URL Artikel
Jika judul artikel yang dipilih cukup panjang, maka bisa jadi tidak dimuat semua di URL artikel. Bagi pengguna blog berplatform blogger.com bisa mengubah URL dengan cara berikut. Lihat di bagian kanan dari tempat mengetik artikel, yang bertuliskan " Tautan permanen ". Klik menu tersebut, maka akan terbuka tampilan seperti di bawah ini.

Anda cukup mengetikkan bagian terakhir dari URL. Sebagai contoh, jika URL yang saya inginkan adalah http://situstopinfo.blogspot.com/2013/06/cara-membuat-artikel-berkualitas-dan-seo-friendly.html, maka yang saya ketikkan adalah " cara-membuat-artikel-berkualitas-dan-seo-friendly ". Jangan lupa tanda hubung ( - ) diikutkan dalam url. Dengan begini URL akan menjadi lebih SEO friendly.
3. Gunakan Label Di Setiap Artikel
Sebaiknya menggunakan label untuk artikel-artikel anda. Pilih label yang paling tepat untuk mendiskripsikan artikel yang dibuat. Untuk memasukkan label klik Menu Label di bagian kanan kolom mengetik artikel. Jika memakai lebih dari satu label pisahkan dengan koma. Jika blog anda bertema campuran dan tidak fokus pada satu topik, maka sebaiknya pasang gadget label pada sidebar untuk membantu aliran pagerank ke halaman-halaman artikel blog anda.
4. Pastikan Memasang Meta Deskripsi
Meta deskripsi ini yang akan ditampilkan pada snippet hasil pencarian Google, jadi pastikan meta deskripsi ini juga menggunakan kata kunci yang ada di artikel anda. Panjang meta deskripsi itu tidak perlu terlalu panjang, 150 karakter itu sudah memadai.5 Membuat Artikel Yang Teroptimisasi
Artikel yang anda buat sebaiknya mengikuti beberapa aturan berikut ini:
a. Panjang artikel minimal 500 kata
b. Setiap kata kunci setidaknya diulangi 3 kali di dalam artikel, (harus menjaga kepadatan sekitar 3-6% itu hanya isu)
c. Kata kunci yang muncul pertama kali harus di bold atau italic
d. Gunakan bahasa yang baku agar kualitas artikel tidak berkurang
e. Jika bisa, buat lagi satu frasa dengan kata kunci di dalam artikel dan beri tag Heading H2 atau H3.
6. Memasang Gambar Di Dalam Artikel
Pastikan gambar yang anda pasang mengandung Alt tag . Alt tag ini bertugas memberitahu Google tentang isi gambar, karena Google bot belum bisa mengenali gambar. Kalau bisa ukuran file gambar jangan terlalu besar , karena bisa mempengaruhi waktu loading halaman.Bagi pengguna dari blogspot, gambar sebaiknya diupload saat menulis artikel, dan jangan dihosting di image hosting yang lain. Karena kadang hosting lain tidak bisa mengimbangi kecepatan loading gambar dari blogspot pada jam-jam sibuk.
Memasang Link Di Dalam Artikel
Jika anda benar-benar perlu memasang link di dalam artikel,maka ikuti beberapa aturan berikut:
a. Pastikan semua link terbuka di tab baru
b. Bedakan link yang keluar dan link yang menuju halaman blog anda sendiri. Untuk link yang keluar pastikan menggunakan rel="nofollow" ,sedangkan yang menuju artikel sendiri tidak perlu nofollow.
c. Penting!!! Usahakan dalam artikel anda setidaknya ada dua link menuju artikel lain di blog anda jika memang ada kaitannya. Interlink seperti ini sangat penting untuk meningkatkan kemampuan robot mesin pencari mengindeks blog anda.
Pastikan Artikel Anda Mampu Menyelesaikan Masalah Atau Menghidangkan Informasi yang dicari Pembaca
Tujuannya sederhana, agar pembaca tertarik membaca artikel lainnya, atau bahkan datang berkali-kali ke blog anda. Ini akan sangat baik untuk reputasi blog anda.

Delapan poin di atas bisa membantu anda untuk meningkatkan kualitas artikel blog anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar